dalam perbaikan
Walaupun kecil, pulau ini memiliki daya pikat tersendiri. Buktinya pulau ini berhasil menarik hati mendiang Lady Diana dan Mick Jagger untuk berlibur.
Pulau Moyo terletak di sebelah utara Pulau Sumbawa, Propinsi Nusa Tenggara Barat dengan luas kurang lebih 30.000 hektar.
Untuk mencapai Pulau Moyo sangatlah mudah, perjalanan dengan mobil dapat ditempuh dari Sumbawa Besar ke Ai Bari, kampung pesisir yang terletak sekitar 20 km Utara Sumbawa Besar.
Sedangkan untuk perjalanan yang lebih cepat, Anda bisa menggunakan kapal cepat namun harga lebih mahal. Jika cuaca memungkinkan, Anda bisa berlayar dengan sampan nelayan setempat. Namun, berlayar dengan sampan akan memakan waktu tapi dengan cara ini Anda bisa merasakan kedamaian dan menikmati atmosfer yang berbeda.
Bagi Anda yang ingin mengunjungi Pulau Moyo, sebaiknya saat musim panas dari bulan Juni hingga Agustus.
Daya tarik utama dari pulau ini terletak di bawah permukaan lautnya. Hampir keseluruhan pulau dikelilingi karang yang masih dalam keadaan baik dan belum rusak. Hiu dengan panjang kurang lebih dua meter, anemon, pelagik, belut, groupers bahkan manta, dapat Anda temui disini.
Tak hanya menyuguhkan keindahan pantainya, di sini Anda bisa berkunjung ke desa tradisional Batu Tering, yang Anda dapat melihat sisa-sisa budaya megalitik.
Selain itu, aktivitas lain yang bisa anda lakukan adalah treking selama dua jam yang bisa dimulai dari Labuan Haji, ke arah Air Terjun Brang Rea (Sungai Besar) yang terletak di tengah pulau.
{ 1 komentar... read them below or add one }
penasaran banget sama ini pulau.....
Post a Comment kamu Dibawah ini,Blog ini DO Follow