dalam perbaikan
ampil cantik dengan tubuh yang ideal menjadi dambaan banyak wanita. Kabar baiknya, untuk mendapatkan penampilan memukau ini, tidak terlampau sulit.
Bahkan tampil cantik bisa didapatkan hanya dalam waktu sepekan menjelang jadwal kencan romantis dengan pria idaman. Lantas, bagaimana cara merawat tubuh agar terlihat memukau saat pertemuan pertama nanti? Apa saja yang harus dilakukan? Berikut tipsnya, dikutip dari Shine:
Selektif memilih makanan sehat
Meningkatkan produksi kolagen secara alami untuk melawan keriput, tidak perlu dengan cara menjalani suntikan botox. Untuk memenuhi kebutuhan itu, Anda hanya perlu mengonsumsi buah kiwi dan jeruk yang banyak mengandung vitamin C.
Selain mengonsumsi vitamin C, juga disarankan untuk mengonsumsi makanan yang banyak mengandung rempah-rempah. Ini bisa membantu menjaga kondisi tubuh Anda agar selalu fit dalam kondisi apapun.
Manfaat rempah-rempah lainnya adalah mencegah serangan flu dan pembakar lemak alami, terutama Cayenne (bumbu-bumbu pedas, seperti lada).
Untuk sarapan, pilih makanan yang mudah dicerna dan mengenyangkan dalam waktu lama seperti oatmeal. Untuk makan siang pilih sayuran dan protein yang sehat seperti ikan, biji rami, almond, atau daging. Sebagai makanan selingan, coba konsumsi kenari atau tahu. Dan jangan lupa dalam setiap menu, dimasukkan makanan yang mengandung asam lemak omega 3 yang bermanfaat memberikan kelembaban pada rambut dan kulit.
Anda disarankan untuk menghindari konsumsi susu perah. Sebab, bila Anda rentan dari alergi atau sensitif terhadap laktosa, ini bisa merusak penampilan.
Selain susu perah, Anda juga diminta menghindari terlalu banyak mengonsumsi makanan mengandung banyak garam. Mengonsumsi makanan kaya kalium bisa mengimbangi asupan garam dengan avokad, pepaya, kentang manis, dan Salmon.
Air putih
Untuk mengurangi lingkar pinggang secara cepat, Anda perlu menurunkan berat badan atau mengonsumsi makanan diuretik seperti seledri, teh hijau, adas, dan peterseli.
Mengonsumsi banyak air putih juga sangat bermanfaat untuk tubuh dan membantu menurunkan berat badan. Sebab, ginjal dapat bekerja maksimal untuk memproduksi air seni. Keluarnya air seni bisa membantu Anda menurunkan berat badan.
Untuk membantu mempercepat proses penurunan berat badan dengan air, coba konsumsi air dengan campuran jeruk nipis dan limau di dalamnya.
Olahraga
Lakukan olahraga secara teratur. Ini bisa menunjang pola hidup sehat Anda. Meski mengonsumsi makanan berlebih, tubuh tidak akan terlihat gemuk, bila Anda mengimbanginya dengan olahraga yang sesuai kondisi tubuh.
Mandi
Aktivitas mandi bisa menunjang penampilan kulit. Apalagi dibarengi dengan beberapa perawatan kulit. Perawatan kulit kopi tumbuk yang dicampur dengan minyak zaitun atau minyak kelapa bisa membersihkan kulit dari kotoran dan debu.
Seperti ketika Anda meminumnya, kafein di kopi bisa meningkatkan aliran darah. Aliran darah yang lancar juga bisa meningkatkan penampilan kulit. Untuk itu, lakukan perawatan kulit saat mandi dengan kopi dan campuran minyak zaitun sebagai scrub tubuh. Setelah di scrub bilas dengan air untuk membersihkannya.
Percaya diri
Keyakinan adalah hal paling penting untuk menunjang penampilan. Lakukanlah beberapa hal yang bisa membuat Anda percaya diri. Dalam filsafat Feng Shui, mengenakan pakaian merah akan memancarkan kekuatan, menarik keberuntungan dan meningkatkan kepercayaan diri sekaligus membuat penampilan terlihat seksi. (pet)
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment kamu Dibawah ini,Blog ini DO Follow