dalam perbaikan
Sariawan – sariawan atau stomatitis aphte recurrent yaitu peradangan atau luka di daerah mukossa (daerah lunak di dalam rongga mulut) yang disebabkan lemahnya sistem imun akibat setress ataupun fisik yang terforsir aktifitas tertentu.
Inilah 2 tips mengatasi sariawan secara alami
- Berkumurlah menggunakan air rebusan daun sirih yang di beri sedikit garam atau bisa juga dikunyah langsung karena daun sirih mengandung antioksidan dan pembunuh kuman yang mematikan
- Oleskan madu untuk melemaskan kulit kering yang terkena sariawan.
- Perbanyak konsumsi sayur dan buah juga menjaga suhu makanan agar tidak terlalu panas untuk mempercepat penyembuhan
Mencegah lebih baik daripada mengobati, inilah 5 tips menghindari sariawan
- Menjaga kebersihan mulut. Sariawan yang disebabkan oleh penyakit sistemik dapat di minimalisir dengan menjaga kebersihan mulut.
- Menghindari trauma dalam rongga mulut. Trauma ini bisa diakibatkan oleh cara menyikat gigi yang salah (terlalu keras), tergigit, atau makan & minuman (misalnya makanan yang terlalu panas).
- Hindari stress. Beberapa study menunjukkan, stress dapat memicu sariawan.
- Memperbanyak mengkonsumsi sayuran, buah – buahan atau makanan lain yang mengandung zat besi, asam folat dan vitamin B12.
- Hindari makanan atau obat – obatan yang dapat menyebabkan reaksi alergi pada mulut.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment kamu Dibawah ini,Blog ini DO Follow