dalam perbaikan
Hal tersebut pun masih ditanyakan kepadfa salah satu pendiri Koprol, Satya Witoelar saat hadir sebagai pembicara dalam #StartupLokal Meetup v.9, Kamis (6/1/2011) di fX Entertainment Center. Satya masih enggan membeberkan nilai akuisisi tersebut. Namun, ia membuka peluang buat semua peserta untuk menebaknya.
Tebak-tebakan nilai akuisisi itu sebenarnya tak disengaja. Hal itu bermula saat Aria Rajasa, CEO Gantibaju.com yang menjadi moderator menanyakan, "Ngomong-ngomong nih, sebenarnya berapa sih Koprol dibeli Yahoo!?" Gimana menurut kamu tentang berita menjelma ?Sontak semua peserta pun mulai menanti jawaban Satya Witoelar, pendiri Koprol yang sayangnya tak kunjung menjawab.
Akhirnya Satya pun hanya berujar, "Ya udah deh, coba tebak aja berapa?" Aria pun mempersilahkan pada peserta untuk menebak. Tak sampai semenit berlalu, peserta pun riuh mendiskusikan nilainya. Hingga akhirnya salah seorang peserta menyeletuk, "600 ribu dollar."
Mendengar nominal tersebut, Aria pun bertanya pada Satya untuk mengkonfirmasi. Satya tak menjawab apapun. Tapi raut mukanya terlihat cemberut. Melihatnya, Arya berujar, "Oke, ini Satya cemberut berarti sepertinya terlalu murah nih."
Peserta pun menyambutnya dengan tawa. Tebakan kedua pun muncul. "Satu juta dollar," kata salah seorang pengunjung. Mendengar tebakan itu, Satya tak menunjukkan ekspresi apapun, hanya diam.
Mungkinkah nilai akuisisi Koprol oleh Yahoo sebesar 1 juta dolar? Satya masih tak bersedia mengkonfirmasinya. Jika diam berarti setuju, nominal tersebut bisa jadi benar. Tapi, Aria tak mengejar lagi. Ia menutup tebakan bahwa nilai akuisisi Koprol mungkin antara 600.000 dollar AS hingga 1 juta dollar AS.
Koprol diakuisisi oleh Yahoo sejak Mei 2010 lalu. Situs tersebut merupakan social media berbasis lokasi yang mulai dikelola sejak tahun 2008. Gimana menurut kamu tentang berita menjelma ? Belakangan, komunitas yang terbentuk lewat situs tersebut tak sekedar berkomunikasi online, tapi juga ada kopi darat atau pertemuan tatap muka langsung dan melakukan beberapa kegiatan sosial.
Dalam pertemuan #StartupLokal Mettup v.9 kemarin, Satya memaparkan perjalanan pengelolaan situsnya sejak pertama kali didirikan. Ia juga mengungkapkan beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum bisnis diakuisisi oleh perusahaan lain yang lebih besar.
sumber: taukahkamu.com
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment kamu Dibawah ini,Blog ini DO Follow